Jumat, 11 Desember 2015

Diego Mendieta

" Saya tak pernah minta gaji sy dibayar full, sy hanya minta ongkos pesawat untuk pulang ke negara saya, dan meninggal disana"......kalimat terakhir dari Diego mendieta .Sangat  miris sekali, pemain Paraguay yg dikontrak Persis Solo ini korban dari kebiadaban PSSI dan managemen Persis Solo.
Setelah bergabung sebagai striker Persis Solo, pertandingan liga Indonesia mengalami penundaan entah berapa lama...4 Bulan tanpa menerima gaji maupun tunjangan hidup, Diego rela bermain antar kampung untuk menghidupi kehidupan sehari2nya..hanya untuk makan sepiring nasi goreng, bahkan tempat kost nya pun masih menunggak belum dia bayar. kemudian penyakit datang menggerogoti tubuhnya.
Ingin dia pulang ke negara asalnya, dia rindu dengan istri dan 2 anaknya yang masih kecil, mereka berharap sang papa datang dengan membawa uang lebih atau setidaknya membawa boneka mainan.
Nasib Diego memang buruk, management tdk bertanggung jawab, di RS saja Diego tdk mampu membayar biaya rawat inap, kemudian pulang ketempat kost...setelah parah baru kemudian di bawa ke RS.Moewardi Solo, tetapi akhirnya tidak tertolong. Diego Mendieta meninggal dunia.
Saya membayangkan istri dan anak2nya yg jauh disana, mereka rindu suami dan papa kebanggaannya pulang sebagai seorang pemain sepakbola yang hebat .kemudian mengajaknya bermain bola dipasir pantai ....aaaaach papa datang sudah meninggal karena mencoba mengadu nasib di negeri biadab ini.
kurang ajarnya nya disini setelah mati gajinya baru dibayar.....

Kapan saya tidak melihat lagi keberengsekan semacam ini  ?
#uneg2pribadi-ir-1 18des2012#

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Teng

Cantik menawan, terkenal, dan kaya, Itulah Teng Lie Chin atau yg lebih terkenal dgn sebutan Teressa Teng. Mungkin generasi saya ke a...